Jum`at, 22 November 2024

INFORMASI :

Selamat Datang Di Website Pemerintah Desa Argopeni Kecamatan Kebumen Kabupaten Kebumen

Pertemuan Poktan Dalam Rangka Penguatan BPP Kecamatan Kebumen

Pertemuan Poktan Dalam Rangka Penguatan BPP Kecamatan Kebumen

          Telah dilaksanakan Kegiatan Penguatan Poktan Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Kebumen yang bertempat di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Kebumen. Acara dilaksanakan pada Hari Jumat tanggal 3 Juni 2022 pukul 08.30 wib s/d selesai. Dari Poktan Desa Argopeni dihadiri oleh 3 orang anggota Poktan yakni Bapak Misno, Bapak Setu dan Bapak Warsan.

          Pertemuan Poktan ini salah satunya membahas mengenai CSA (Climate Smart Agriculture). CSA merupakan program Kementrian Pertanian dalam menghadapi perubahan iklim yang dapat berdampak terhadap penurunan dan stagnasi produksi pertanian. CSA mentransformasikan dan mengorientasi ulang Sistem Produksi Pertanian dan Rantai Nilai Pangan, sehingga keduanya mendukung Pertanian berkelanjutan yang dapat memastikan Ketahanan Pangan dalam kondisi perubahan iklim.

          Tiga Pilar Pertanian Cerdas Iklim :

1. Meningkatkan Produktifitas Petani

2. Menciptakan Pertanian yang tahan terhadap dampak iklim saat ini dan mendatang 

3. Mengurangi Emisi dalam proses produksi Pertanian Tanaman Pangan

          

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter